Jumat, 23 April 2010

CILACAP, 16 MEI 2010 PELATIHAN NASIONAL PENYUSUNAN RPP BERBASIS SCL

LATAR BELAKANG

Menurut sejarahnya, pembelajaran yang berpusat pada peserta didik (Student-Centered
Learning, disingkat SCL) lahir pada awal abad ke-20, yaitu pada saat orang-orang mulai
meyakini bahwa pendidikan harus memperhitungkan peserta didik sebagai unsur aktif
dalam proses inkuiri, yaitu proses memecahkan masalah yang dihadapinya sendiri.
Dibawah pengaruh perspektif pendidikan yang disebut Progressive Education (lahir di
Amerika Serikat) yang meyakini bahwa pengalaman langsung adalah inti dari belajar. Para
pendukung Progressive Education menentang pembelajaran yang menganggap bahwa
peserta didik sebagai kantong kosong yang baru berisi bila diisi oleh guru (teori Tabula
rasa). Peran guru adalah sebagai fasilitator dan pemandu dalam proses pemecahan masalah
peserta didik.
Dalam pembelajaran SCL, peran guru sangatlah penting, karena disamping sebagai fasilitator juga sebagai desainer sekenario pembelajaran yang berbbasis SCL. Sekenario pembelajaran dapat disusun di dalam Rencana Pelaksanaan pembelajaran (RPP). Oleh karena itu, seorang guru harus memahami dan menguasai bagaimana cara menyususn RPP berbasis SCL yang active, creative, dan innovative.

PENYELENGGARA
PELATIHAN NASIONAL ini diselenggarakan oleh LEMBAGA INDEPENDEN PENGEMBANGAN PENDIDIKAN INDONESIA (LIPPI) JAWA TENGAH, yang didukung oleh Rancang Creative Production, dan Vermok. LIPPI JATENG merupakan salah satu lembaga yang bergerak di bidang pendidikan dalam rangka meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan dan tenaga kependidikan, disamping itu juga LIPPI merupakan lembaga konsultan pendidikan. Adapun Rancang Creative Production merupakan organisasi Ivent Organiser (IO) di bidang seni, budaya, dan pendidikan.

TEMA
"Penyusunan RPP berbasis Active, Creative dan Innovative Learning dalam Pembelajaran SCL"

TUJUAN
- Membekali guru bagaimana cara menyusun RPP yang Active, Creative dan Innovative Learning
- Memberikan pemahaman tentang pembelajaran berbasis SCL (students Centered Learning)
- Demonstrasi pembelajaran berbasis SCL
- Praktek penyusunan RPP berbasis Active, Creative dan Innovative Learning

PEMATERI
- Kepala Dikpora Kab. Cilacap
- Akh. Mutohar, M.Ag (Ketua Sertifikasi Guru Jawa Tengah)
- Karnadi Hasan, M.Ag (Trainer Creative Learning Nasional)

KETENTUAN PESERTA
- Mengisi FORMULIR PENDAFTARAN
- Membayar kontribusi Rp. 65.000,-
- Dianjurkan membawa RPP dan Silabus

FASILITAS
- Makalah, bloknote dan bolpoint
- Softdrink & Snack
- Sertifikat Pelatihan Nasional dan Seminar Nasional

PENDAFTARAN VIA SMS
DDRPP#NAMA+Title#NIP#UNIT KERJA#KECAMATAN#KABUPATEN
KIRIM KE: 085 647 878 880

INFO LEBIH LANJUT HUB:
085 226 053 051 ATAU 085 640 370 830

Tidak ada komentar:

Posting Komentar